Menurut majalah Globe, nilai kekayaan menteri yang biasa disapa Ical itu meningkat 9 kali lipat dari data kekayaan 2007 yang sekitar US$ 1,05 miliar. Ical diuntungkan oleh lonjakan harga komoditas.
Namun Aburizal membantah hartanya mencapai US$ 9,2 miliar sebagaimana dilansir majalah tersebut.
“Saya sudah baca berita. Setelah dihitung, nilainya jauh dibawah itu. Angkanya nggak realistis. Tanya ke Globe aja deh,” ketusnya di Istana Negara, Jakarta, Selasa (27/5/2008-detik.com).
Berikut daftar 10 orang terkaya di Indonesia
1. Aburizal Bakrie (Bakrie Group) US$ 9,2 miliar
2. Budi Hartono (Djarum) US$ 6,8 miliar
3. Eka Tjipta Widjaja (Sinar Mas) US$ 3,8 miliar
4. Sudono Salim (Salim Group) US$ 3,04 miliar
5. Putera Sampoerna (Sampoerna Capital) US$ 2,42 miliar.
6. Rachman Halim (Gudang Garam) US$ 2 miliar.
7. Sukanto Tanoto (Raja Garuda Mas) US$ 1,43 miliar
8. Eddy William Katuari (Wings Group) US$ 1,21 miliar
9. Prajogo Pangestu (Barito Pacific) US$ 1,2 miliar
10. Murdaya Poo (Berca) US$ 1,1 miliar.
Sementara 5 besar untuk Asia Tenggara:
1. Aburizal Bakrie (Indonesia) US$ 9,2 miliar
2. Robert Kuok (Malaysia) US$ 7,6 miliar
3. Ananda Krishnan (Malaysia) US$ 7,4 miliar
4. Budi Hartono (Indonesia) US$ 6,8 miliar
5. Ng Teng Fong (Singapura) US$ 6,7
…..
INI MAJALAH GLOBE ASIA BIKIN LELUCON SAJAA..
MASA ADA ORANG TERKAYA DI INDONESIA ? DAN DI ASIA TENGGARA LAGI
BENAR BENAR ANEEEHH NEEH MAJALAH GLOBE
DITENGAH HARGA MINYAK NAIK DAN BLT JADI HARAPAN PENGEMIS MASYARAKAT, KOK MASIH ADA ORANG TERKAYA DI INDONESIA YAA ???
AHH… INI MAJALAH GLOBE ASIA MENYINDIR AJAA…
JIKA MAJALAH GLOBE ASIA MEMBUAT URUTAN DAFTAR ORANG TERMISKIN DI INDONESIA DAN ASIA TENGGARA
ITU BARU NGGAK BERITA DAN NGGAK ANEH….
ahhh negeriku…..
kapan bisa kami rasakan pemerataan kue rasa kesejahteraan itu……….?
kapan yaa ada Menteri Kesejahteraan Rakyat yang memang betul betul Mensejahterakan Rakyat….?
kapan… ???
Semoga kita Doakan Pak Aburizal Bakrie pengusaha pribumi asli anak negeri, dengan meningkatnya rezeki Beliau sebagai anugerah dan hidayah dari Allah SWT dari hasil kerja keras beliau dan keluarga, bisa juga untuk meningkatkan dan memotivasi untuk mempercepat kemajuan, kemakmuran dan kesejahteraan rakyat Indonesia secara bersama sama…AMIN